Safari Ramadhan 1443 H, Perkuat Solidaritas Remaja Desa Tanjung Mulia

Foto : Bupati Zahir berikan santunan kepada anak yatim. (Reza)

Lensamedan -

Kecamatan Air Putih, menjadi destinasi keempat Pemkab Batu Bara dalam kegiatan Safari Ramadan 1443 H,  tepatnya di Masjid Al-Huda, Desa Tanjung Mulia pada Senin (11/04/2022).

Menjelang berbuka, desa ini dipenuhi oleh warga yang antusias melihat kehadiran Bupati Zahir. Kegiatan tersebut juga didominasi oleh kaum perempuan, lansia, anak kecil dan remaja.  

Pantauan media, setelah berbuka puasa, Bupati Zahir beserta jajaran Pemerintah Kabupaten Batu Bara melaksanakan sholat bersama dengan warga setempat. 

Kekompakan dan solidaritas yang kuat terlihat saat sekelompok remaja dengan semangat membersihkan sampah plastik bekas tempat makanan. 

Mereka juga mengumpulkan piring dan gelas yang kotor serta bersama-sama gotong royong mencuci peralatan makan tersebut.

Reporter : Reza

Belum ada Komentar untuk "Safari Ramadhan 1443 H, Perkuat Solidaritas Remaja Desa Tanjung Mulia"

Posting Komentar

Camat dan Lurah Kota Medan Tes Urine, Rico Waas: Semangat Menggalakkan Anti Narkoba Harus Dari Diri Sendiri

LensaMedan - Seluruh Camat dan Lurah sekota Medan melakukan tes urine di halaman Rumah Dinas Wali Kota Medan, Sabtu (26/4/2025). Langkah ini...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel