Lengkapi Dokumen Kenderaan Anda! Satlantas Polrestabes Medan Gelar Razia Selama Satu Bulan


Lensamedan-Satlantas Polrestabes Medan menggelar razia di kawasan Lapangan Merdeka tepatnya di Jalan Stasiun Kereta Api Medan, Senin (3/2/2020) sore.

Dalam razia tersebut, terlihat petugas polisi  merazia kelengkapan surat-surat kenderaan seperti SIM dan STNK, baik itu kenderaan roda dua maupun roda empat.

"Razia ini merupakan operasi rutin yang digelar Satlantas Polrestabes Medan. Razia digelar selama satu bulan," kata Wakasatlantas Polrestabes Medan Kompol Effendi Sirait.

Effendi mengungkapkan bahwa razia yang digelar selama satu bulan ini, dilaksanakan setiap hari di berbagai titik lokasi di Kota Medan dan sekitarnya.

"Kami menghimbau kepada masyarakat pengendara agar melengkapi surat-surat kendaraannya dan menghindari pelanggaran, karena setiap pelanggaran dapat mengakibatkan kecelakaan lalu lintas," ungkap Effendi.

Effendi menjelaskan bahwa razia akan dilaksanakan sejak pagi hari hingga sore. Saat ini petugas sudah mengeluarkan 180 surat penindakan dengan tilang terhadap pengendara kenderaan yang tidak lengkap dokumen kenderaannya serta yang melanggar peraturan lalu lintas.

"Untuk sepeda motor saja lebih kurang ada 35 kendaraan," jelas Effendi.

Hingga menjelang petang, petugas polisi Satlantas Polrestabaes Medan tampak masih menggelar razia di seputaran Lapangan Merdeka Medan. Banyak kenderaan bermotor baik roda dua maupun roda empat terjaring dalam razia tersebut.

(Medan)

Belum ada Komentar untuk "Lengkapi Dokumen Kenderaan Anda! Satlantas Polrestabes Medan Gelar Razia Selama Satu Bulan"

Posting Komentar

Bersama Mahasiswa Magang, Lapas Medan Tingkatkan Program Rehabilitas Sosial Bagi WBP

LensaMedan - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Medan terus berupaya meningkatkan program rehabilitasi di Lapas Kelas I Medan. Kali ini,...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel