Gotong Royong Berlanjut, Petugas Bersihkan Sungai Deli Mulai Jalan Palang Merah Hingga Multatuli

Lensamedan - Gotong royong bersama bersih-bersih sungai Deli bertajuk "Peduli Deli" masih terus berlanjut. Dari hasil pantauan pembersihan dilakukan disepanjang aliran sungai Deli di jalan Palang Merah hingga jalan Multatuli, Rabu (4/10).

Terlihat dilokasi petugas gabungan dari Pemko Medan berkolaborasi bersama TNI-AD dan BWSS II secara bahu membahu  membersihkan lereng kiri dan kanan Sungai Deli dari pepohonan dan semak belukar yang menghalangi aliran air. 

Sebelum melakukan pembersihan, petugas gabungan terlebih dahulu melakukan apel bersama dijalan Mangkubumi. Apel dipimpin langsung oleh Camat Medan Kota, Raja Ian Andos Lubis. Dalam arahan singkatnya Raja Ian mengatakan gotong royong hari ini merupakan lanjutan dari pengerjaan pembersihan yang sebelumnya telah dilakukan.

"Hari ini kita melanjutkan kembali gotong royong pembersihan sungai Deli. Nanti sore setelah selesai masing-masing koordinator melaporkan sampai dititik mana pembersihan telah dilakukan,"kata Raja Ian.

Dikesempatan itu Raja Ian juga berpesan agar petugas tetap kompak dan menjaga keselamatan diri dalam melaksanakan kegiatan gotong royong ini.

"Tetap kompak dan jaga keselamatan diri saat bertugas," pesanya.

Usai menerima arahan, seluruh petugas disebar kesejumlah titik yang telah ditentukan, salah satunya di Kelurahan Hamdan. Dengan menggunakan chainsaw dan parang petugas memotong pohon bambu yang batang dan rantingnya telah menjulang ke tengah sungai. Selain itu petugas juga membersihan sampah-sampah yang berserakan dipinggiran sungai. 

Proses gotong royong yang berlangsung hingga sore ini pun berjalan dengan efektif tanpa adanya kendala.

(Medan) 

Belum ada Komentar untuk "Gotong Royong Berlanjut, Petugas Bersihkan Sungai Deli Mulai Jalan Palang Merah Hingga Multatuli"

Posting Komentar

HMI Jawa Bagian Tengah dan Timur Periode 2023 - 2025 M Dilantik

LensaMedan- Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Badan Koordinasi Jawa Bagian Tengah dan Timur Periode 1445-1447 H / 2023-2025 M, melaksanakan pel...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel