Konsumsi Pertamax Melonjak 19% Selama Libur Lebaran


Lensamedan-  PT Pertamina (Persero) Regional Sumatera bagian Utara (Sumbagut) mencatat ada kenaikan untuk semua bahan bakar minyak jenis gasoline selama libur lebaran.

Unit Manager Communication, Relations & CSR Regional Sumbagut, Taufikurachman mengatakan, untuk jenis premium mengalami kenaikan hingga 2% dari rata-rata konsumsi harian.

“Sementara untuk jenis pertalite mengalami kenaikan hingga 6% dari rata-rata konsumsi harian,” ujar Taufikurachman di Medan, Sabtu (22/5/2021).

Sementara untuk bahan bakar minyak keekonomian atau non subsidi kata Taufik mengalami kenaikan yang cukup signifikan dibandingkan konsumsi rata-rata harian.

“Untuk pertamax turbo naik 6%, sementara untuk jenis pertamax naik sekitar 19%,” katanya.

Sebelumnya, untuk memastikan ketersediaan pasokan BBM baik jenis gasoline mau pun gasoil dan LPG, PT Pertamina membentuk satgas RAFI yang bertugas sejak tanggal 26 April lalu  sampai dengan 31 Mei 2021.

“Satgas ini untuk mengendalikan dan memantau kelancaran penyaluran BBM dan elpiji di Sumbagut termasuk memastikan stok BBM di SPBU dalam kondisi aman melalui monitoring dashboard digitalisasi SPBU setiap pagi dan sore hari serta mempersiapkan loading order kredit bagi SPBU selama periode Satgas Rafi ini sehingga stok BBM di SPBU selalu tersedia,” terangnya.

Pertamina Regional Sumbagut  mencatat, rata-rata konsumsi harian normal setelah pandemi untuk gasoline sebanyak 12.584 kl, dan gasoil sejumlah 7.424 kl di Sumbagut. (*)

 

(Medan) 

 

Belum ada Komentar untuk "Konsumsi Pertamax Melonjak 19% Selama Libur Lebaran "

Posting Komentar

Pasca Kenaikan Bunga Acuan BI, IHSG dan Rupiah Kembali Melemah

Lensamedan - Usai Bank Indonesia (BI) mengeluarkan kebijakan menaikkan bunga acuan sebesar 25 basis poin, pasar keuangan akan kembali fokus ...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel