Pangkalan Gas di Jalan Balam Ringroad Terbakar

Lensamedan-Pangkalan gas yang berada dikawasan Jalan Balam Ringroad, Lingkungan 13, Kelurahan Sei Sikambing, Kecamatan Medan Sunggal, Mingg sore (24/1/2021), terbakar. Peristiwa ini sempat membuat warga sekitar heboh.

Informasi yang diperoleh bahwa awalnya yang terlihat hanya gumpalan asap hitam saja dari pangkalan gas itu, namun tidak berapa lama api pun mulai membesar dan sempat terdengar suara ledakan dari lokasi kebakaran.

Warga yang sekitar yang panik saat melihat dan mendengar suara ledakan tersebut, kemudian menghubungi petugas pemadam kebakaran dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Medan. Petugas yang menerima informasi itu langsung menuju objek yang terbakar.

Manager Pusdalops-PB BPBD Kota Medan, Nurly mengatakan bahwa objek yang terbakar adalah satu unit tempat usaha pangkalan gas dengan persentase terbakar 50 persen.

"Kebakaran terjadi sekitar pukul 17.25 Wib," kata Nurly.

Nurly menjelaskan bahwa tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut. 

"Untuk penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan, dan api dapat dipadamkan oleh Dinas P2K Kota Medan sekitar pukul 18.00 Wib," tutup Nurly.

(Medan)

Belum ada Komentar untuk "Pangkalan Gas di Jalan Balam Ringroad Terbakar"

Posting Komentar

Pasca Kenaikan Bunga Acuan BI, IHSG dan Rupiah Kembali Melemah

Lensamedan - Usai Bank Indonesia (BI) mengeluarkan kebijakan menaikkan bunga acuan sebesar 25 basis poin, pasar keuangan akan kembali fokus ...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel