Nantinya Ada 2 Puskesmas Di Kota Binjai Mengalami Peningkatan Status


 

Lensamedan,

Pernyataan tersebut disampaikan Calon Walikota Binjai Hj. Lisa Andriani Lubis  saat menghadiri silaturrahim di Jalan Gugus Depan lingkungan 1-4, Kelurahan Berngam Kecamatan Binjai Kota, Beberapa waktu lalu.


Kehadiran Hj. Lisa Andriani didampingi Juru Kampanye H. M. Idaham SH. M. Si disambut antusias oleh warga setempat. Silaturrahim sekaligus deklarasi yang bertujuan untuk mempererat rasa persaudaraan dan mendatangkan suka cita dengan masyarakat lainnya. 


" Saya mohon doa dan dukungannya pada 09 Desember 2020 mendatang. Saya bertekad akan melanjutkan program Idaham-Timbas dalam membangun Kota Binjai. 


Dalam suasana keakrabannya dengan masyarakat, terlihat bahagia Lisa memaparkan program dan visi misinya menuju Binjai Cerdas Mandiri.


"Kita tidak membuat program yang tidak mungkin, program Lisa-Sapta punya dasar, bukan program yang hanya omongan saja".


"Peningkatan Pelayanan Kesehatan. Saya akan menggratiskan semua pelayanan kesehatan yang ada dipuskesmas hanya dengan menunjukkan KTP saja dan ini khusus warga Kota Binjai. 


"Untuk masyarakat yang kurang mampu. Kita akan meluncurkan Kartu Binjai Pintar (KBP) untuk jenjang Pendidikan dari SD, SMP dan SMA/sederajat" sambunya.


Diakhir sambutannya, Lisa Andriani menegaskan akan membuat Kota Binjai maju, nyaman dan lebih berkembang.


Sebagai Juru Kampanye Idaham juga menyampaikan sambutannya, Idaham mengatakan di Indonesia Kota Binjai mendapat peringkat nomor 9 paling toleransi.  


"Saat saya dan Pak Timbas, Kota kita selalu damai berdampingan tanpa ada minoritas dan mayoritas. Mari melanjutkan yang baik demi Kota Binjai.


"Idaham-Timbas sedang  membangun Kawasan Industri Binjai (KIB),  agar bisa melanjutkan program ini ,mari sama-sama kita dukung Lisa-Sapta untuk menjadi Walikota dan Wakil Walikota Kota Binjai periode 2021-2024", ucap ya( Binjai).

Belum ada Komentar untuk "Nantinya Ada 2 Puskesmas Di Kota Binjai Mengalami Peningkatan Status"

Posting Komentar

Bully Siswa, Guru SMA Negeri di Tarutung Dilapor ke Polres Taput

LensaMedan - Guru SMA Negeri 3 Tarutung, Kabupaten Tapanuli Utara (Taput), berinsial MT dilaporkan ke Polres Taput. Pasalnya, MT diduga mela...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel