UKM Jurnalis Bina Mandiri Tanam Bibit di Halaman Masjid Ar Ridho Polonia

Lensamedan- Penangkal penularan virus corona (Covid-19), Pohon Eucalyptus saat ini menjadi daya tarik. Karena, minyak atsiri dari tanaman Eucalyptus banyak mengandung manfaat terhadap masyarakat.

Berdasarkan hasil penelitian dari Iptek USU, tanaman dari pohon Euchalyptus memiliki kandungan senyawa aktif 1,8 cineole (eucalyptol), yang mampu menekan pertumbuhan berbagai jenis virus, termasuk Covid-19 dalam skala 80-100 persen.

“Kesimpulan ini berdasarkan hasil penelitian selama dua tahun bekerjasama dengan perusahaan pulp, PT TPL (Toba Pulp Lestari),” sebut  Ketua UKM Jurnalis Bina Mandri Fakhruddin saat berkunjung ke Masjid Ar Ridho Jalan Karya Pembangunan Kecamatan Medan Polonia Kota Medan, Sabtu (31/10/2020).

Disebutkan  Fakhruddin yang akrab disapa Kocu, penelitian manfaat pohon Eucalyptus juga diperkuat oleh pihak Kementerian Pertanian yang menyebutkan bahwa tanaman Eucalyptus bisa menjadi anti virus corona. Bahkan, fakta barunya dari ilmuan barat, tanaman pohon eucalyptus memang banyak manfaatnya.

"Uji potensi minyak atsiri dari pohon eucalyptus sebagai antivirus dilakukan dengan tahapan telusur ilmiah dan uji invitro. Pengujian itu menggunakan beberapa konsentrasi dari berbagai jenis virus seperti virus influenza dan jenis virus covid-19," ungkapnya didampingi pengurus UKM Jurnalis Bina Mandiri (JBM) Haslan M Tambunan, Husni Lubis, Suwardi Sinaga, M Harizal, Waliyono, yang juga dihadiri perwakilan dari pihak TPL, Norma Hutajulu,

 

Pengurus UKM JBM berkunjung dan bersilaturahmi dengan BKM Masjid Ar Ridho sekaligus menyerahkan bibit Eculayptus, dan membagikan hand sanitizer berbahan minyak atsiri olahan dari Eucalytus yang diproduksi IPTEK USU bekerjasama dengan PT TPL, kepada pengurus Masjid dengan harapan kandungan dari Eucalyptus dapat membawa manfaat di masa depan dalam menghadapi pandemi covid-19 yang belum diketahui sampai kapan melanda negeri ini.

"Kita (jurnalis) berharap, bibit pohon Eucalyptus yang ditanam di lahan sekitar  Masjid Ridho dapat membawa manfaat besar bagi penduduk sekitar. Jika diolah dengan baik, Eucalyptus ini dapat menjadi sumber mata pencarian baru bagi warga, seperti memproduksi hand sanitizer dari bahan baku Eucalyptus dan minyak atsiri," ungkap jurnalis senior ini.

Sementara itu, Ketua Dewan Kemakmuran Masjid Ar Ridho Polonia, Muhammad Yudi Astari didampingi para pengurus BKM mengucapkan sangat berterimakasih yang sebesar-besarnya kepada UKM Jurnalis Bina Mandiri (JBM) yang peduli dalam ikut serta mencegah penyebaran virus corona dan peduli dengan Masjid Ar Ridho.

"Bersama anggota, pengurus Masjid Ar Ridho dan lapisan masyarakat sekitarnya. Kami akan membantu mensosialisasikan mencegah penularan virus corona dan membantu mengembangkan tanaman eucalyptus sehingga nantinya dapat dimanfaatkan untuk kepentingan umat manusia dalam mencegah virus corona," tegas Yudi Astari didampingi Winsyah.

Winsyah juga menambahkan, pihak Masjid juga bersedia bekerja sama dalam mengembangkan tanaman ini kedepannya agar dapat dirasakan oleh seluruh umat manusia. Artinya, pihak masjid bersama lapisan masyarakat akan mengembangkan seperti memproduksi hand sanitizer berbahan baku Eucalyptus, jika pihaknya didukung oleh pihak-pihak terkait.

Selanjutnya, dilakukan penanaman di lahan Masjid Ar Ridho Polonia Medan. (Rel)

 

(Medan)

 

Belum ada Komentar untuk "UKM Jurnalis Bina Mandiri Tanam Bibit di Halaman Masjid Ar Ridho Polonia "

Posting Komentar

Jerman Ingin Perkuat Kerjasama Lingkungan dan Kebersihan dengan Pemko Medan

LensaMedan - Sejumlah hal yang memungkinkan untuk dikerjasamakan antara Pemko Medan dan Pemerintah Jerman, terutama masalah lingkungan dan k...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel