Panitia HPN SMSI 2026 Tinjau Lokasi Universitas Syech Nawawi Banten

Panitia HPN 2026 SMSI saat meninjau  Universitas Syech Nawawi Banten (USNB) di Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang, Banten, Selasa (18/11/2025). USNB yang diketahui milik Profesor Ma'ruf Amin ini direncanakan yang akan menjadi lokasi perayaan HPN 2026.lensamedan-ist

LensaMedan - Panitia Hari Pers Nasional 2026 SMSI meninjau Universitas Syech Nawawi Banten (USNB) di Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang, Banten, Selasa petang (18/11/2025).

Kunjungan ini untuk memastikan kesiapan salah satu lokasi tujuan Ekspedisi Sejarah dan Budaya Banten HPN 2026.

“Kami ingin memastikan kesiapan dan kondisi pembangunan Universitas Syech Nawawi Banten yang rencananya menjadi lokasi tujuan para peserta Ekspedisi Sejarah dan Budaya Banten HPN 2026 SMSI pada peringatan Hari Pers Nasional bulan Februari 2026,” ujar Ketua Umum SMSI, Firdaus; yang didampingi Wakil Ketua Dewan Pertimbangan SMSI, Ashok Kumar; Wakil Sekretaris Jenderal Henny Murniati, dan Ketua SMSI Provinsi Banten, Lesman Bangun.

Menurut Firdaus, Universitas Syech Nawawi Banten milik Ketua Dewan Penasehat SMSI, Prof Ma’ruf Amin, layak untuk menjadi lokasi tujuan untuk dikunjungi para jurnalis se-Indonesia.

“Karena di sini, mereka juga bisa belajar salah satu sejarah Banten, dimana ada seorang putra asal Banten yaitu Syech Nawawi Al Bantani bisa menjadi ulama besar dunia. Banyak  orang terkenal menjadi muridnya," ucap Firdaus.

Secara detail, kata Firdaus, beberapa orang penting di antaranya pendiri Nahdatul Ulama Hadratussyekh, KH Hasyim Asyari; pendiri Muhammadiyah, KH Ahmad Dahlan; Pimpinan Mathlaul Anwar, KH Mas Abdurrahman, dan Pimpinan Persatuan Tarbiyah Islamiyah Syekh Sulaiman Ar-Rasuly.

Saat panitia HPN 2026 SMSI meninjau lokasi Universitas Syech Nawawi Banten, pembangunan gedung rektorat hampir rampung, dan sejumlah ruangan bahkan sudah diisi perlengkapan dan fasilitas.

Terlihat, dekorasi ruangan lantai 1 rektorat paling kanan tentang sejarah Syech Nawawi Al Bantani.

Di belakang gedung rektorat, berdiri gedung salah satu fakultas. Dan di samping gedung rektorat, telah dibangun masjid.

“Informasinya tak lama lagi akan ada penanaman rumput di sekitar gedung-gedung ini,” ujar salah satu petugas jaga. 

Universitas Syekh Nawawi Banten (USNB) didirikan di Banten sebagai transformasi dari Sekolah Tinggi Ilmu Fikih (STIF) Syentra, yang sebelumnya telah diresmikan pada 2016 dan merupakan pengakuan dari Kementerian Agama.

Universitas ini resmi mendapatkan izin pada 12 Desember 2023 dan memiliki tujuan utama untuk mendidik generasi yang memahami agama dan mampu menguasai ilmu dunia, seperti teknologi, ekonomi, dan pertanian, mengikuti teladan ulama besar Banten, Syekh Nawawi al-Bantani.

Peresmian dan peletakan batu pertama pembangunan gedung Universitas Syech Nawawi Banten dilakukan Ma’ruf Amin saat masih menjabat Wakil Presiden RI Oktober 2024 lalu.

Menurut Ma’ruf Amin, gedung universitas dan fasilitasnya akan dibangun di lahan seluar 10 hektar.

Gedung tersebut akan dilengkapi dengan sejumlah fasilitas, di antaranya gedung rektorat, gedung fakultas, masjid, dan juga ballroom, juga lagi dipertimbangkan ada rumah hunian atau hotel. (darwin nainggolan)


(Banten)


Belum ada Komentar untuk "Panitia HPN SMSI 2026 Tinjau Lokasi Universitas Syech Nawawi Banten"

Posting Komentar

Buka North Sumatera Innovation Day 2025, Gubernur Bobby Nasution Dorong Inovasi di Sektor Hilirisasi

Foto : Dok. Diskominfo Sumut (Munawar Harahap) LensaMedan - Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Muhammad Bobby Afif Nasution terus mendorong in...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel