BAPERA Langkat Bagikan Ratusan Paket Sembako ke Warga Kurang Mampu dan Yatim Piatu


Lensamedan - Ketua DPD Barisan Pemuda Nusantara Atau BAPER Kabupaten Langkat  yang juga merupakan Anggota DPRD Sumut Dari Partai Nasdem, Ricky Anthony Memberikan bantuan sosial berupa bahan Pangan Kepada ratusan warga dan menyantuni puluhan anak yatim piatu yang di gelar di kediaman pribadinya diKecamatan Stabat Kabupaten Langkat, Minggu ( 24/4/2022). 

Bakti sosial tersebut berupa pemberian bantuan bahan pangan kepada ratusan warga kurang mampu yang ada di Kecamatan Stabat dan sekitarnya serta  pemberian santunan kepada puluhan anak-anak yatim piatu.

Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Sekretaris Bapera Provinsi Sumatera Utara,  Ricki Pangeran Siregar  beserta sejumlah pengurus Bapera Sumut.

Dalam sambutannya. Ketua DPD Barisan Pemuda Nusantara, BAPERA Kabupaten Langkat  yang juga anggota DPRD Sumut dari Partai Nasdem Ricky Anthony  menyatakan kegiatan bakti sosial ini merupakan instruksi dan arahan dari Ketua Umum DPP BAPERA Fahd El Fouz A Rafiq dalam rangka membantu masyarakat kurang mampu sebagai bentuk kehadiran dari ormas Bapera sekaligus untuk saling berbagi di bulan puasa Ramadhan 1443 H

" Bakti sosial ini juga sebagai bentuk komitmen dan tanggung jawab sosial dari DPD Bapera Langkat untuk membantu masyarakat yang sedang mengalami kesulitan di masa pandemi Covid-19. Kegiatani ini juga untuk membuktikan bahwa kehadiran ormas yang kerap dianggap meresahkan justru malah memberikan manfaat bagi warga masyarakat. Bapera Langkat berharap bantuan yang diberikan dapat bermanfaat bagi warga masyarakat khususnya warga yang sedang Berpuasa dan menyambut Idul Fitri 1443 H,".tutur Ricky Anthony.

Sekretaris Bapera Provinsi Sumatera Utara,  Ricki Pangeran Siregar saat memberikan sambutan pada kegiatan BAPERA Langkat menyebutkan, Selain dilaksanakan oleh DPD Bapera Kabupaten Langkat, kegiatan bakti sosial dan penyantunan anak yatim piatu ini juga dilaksanakan secara  serentak di sejumlah DPD BAPERA di Sumatera Utara. (*)


( Langkat)


Belum ada Komentar untuk "BAPERA Langkat Bagikan Ratusan Paket Sembako ke Warga Kurang Mampu dan Yatim Piatu"

Posting Komentar

Hingga Maret 2024, Realisasi Pembiayaan Turun Drastis Dibanding Tahun Lalu

Lensamedan – Menteri Keuangan Sri Mulyani menyampaikan, hingga akhir Maret 2024  realisasi pembiayaan terealisasi Rp104,7 triliun. Realisasi...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel