Sofyan Tan: Geopark Biking in Toba Caldera 2021 Bantu Ekonomi Samosir

 


Lensamedan - Anggota Komisi X DPR RI, Sofyan Tan mengapresiasi kegiatan Geopark Biking in Toba Caldera 2021 yang digelar di Samosir, Sabtu (16/10/2021).

Menurut Sofyan Tan, di tengah pandemi Covid-19, kegiatan tersebut sangat membantu ekonomi warga Samosir.

"Kalau kita hanya membantu beras, sebentar saja habis. Tapi dengan kegiatan ini. Kita tak membantu ekonomi Samosir berputar," sebutnya.

Ia mengatakan, dari kegiatan tersebut, hotel mendapatkan pemasukan, kemudian pekerja hotel mendapatkan upah, mereka juga beli sayur untuk makanan hotelnya dari pedagang. Dengan begitu pariwisata Samosir kembali bangkit.

"Kegiatan ini menuju sempurna. Saya harapkan tahun depan kegiatan ini tetap dilaksanakan. Samosir sangat pantas untuk didatangi," ucapnya.

Sementara itu Wakil Ketua DPRD Samosir Maroha Sinaga berterima kasih karena telah berkunjung ke Samosir. Ia juga mengajak semuanya untuk mengelilingi pariwisata-pariwisata baru di Samosir.

"Atas nama pemerintah kami mengucapkan terima kasih sudah memberikan kontribusi banyak sama masyarakat Kabupaten Samosir," sebutnya.

Penggagas acara tersebut menyebutkan bahwa ini merupakan kegiatan perdana yang mereka lakukan di Samosir. Ia menyebutkan Samosir sangat indah.

"Selama pelaksanaan semua berjalan lancar dan peserta bahagia," katanya. (*)


(Samosir)

Belum ada Komentar untuk "Sofyan Tan: Geopark Biking in Toba Caldera 2021 Bantu Ekonomi Samosir"

Posting Komentar

Dorong AI dan Bioteknologi untuk Kesehatan, Kemenkes Teken MoU dengan ITB dan IT Del

LensaMedan - Menteri Kesehatan RI, Budi Gunadi Sadikin, bersama Ketua Dewan Ekonomi Nasional Indonesia, Luhut Binsar Pandjaitan, menghadiri ...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel