Dalam Sehari, Ada 5.125 Kendaraan Memanfaatkan Segmen Fungsional Seksi 1B Ruas Medan-Binjai



 
Lensamedan- PT Jasamarga  Nusantara Tollroad mencatat, hingga 28 Desember 2020 kemarin, tercatat sebanyak 5.125 kendaraan rata-rata perhari memanfaatkan segmen fungsional Seksi 1B ruas tol Medan-Binjai (Mebi) untuk menuju ke ruas tol Belawan-Medan-Tanjung Morawa (Belmera) dan ruas Tol Medan-Kualanamu-Tebing Tinggi (MKTT). Jumlah ini mencakup  23,33% dari volume total rata-rata perhari sebanyak 21.963 kendaraan yang melintas di ruas tol MKTT. Sedangkan jika dibandingkan dengan total volume total rata-rata perhari di ruas Tol Belmera sebanyak 67.111 kendaraan, jumlah kendaraan yang berasal dari ruas Mebi sebanyak 4.203 kendaraan atau 6,23%.

Sementara untuk jarak terjauh, kendaraan dari ruas tol Mebi menuju Gerbang Tol Tebing Tinggi pada ruas tol MKTT mencapai 58% atau sebanyak 750 kendaraan dari total volume rata-rata  perhari sebanyak 12000 kendaraan yang melintas di Gerbang Tol Tebing Tinggi.

Head Division Regional Jasamarga Nusantara Tollroad, Teddy Rosady mengatakan, tingginya volume kendaraan dari Mebi menuju Belmera dan MKTT pertanda bahwa  pengguna jalan merasakan betul manfaat dari dibukanya segmen fungsional Seksi 1B sepanjang 3,5 kilometer ruas tol Mebi. Seksi 1B Akses Marelan menuju Simpang Tanjung Mulia dibuka fungsional tanpa dikenakan tarif untuk melayani masyarakat pengguna jalan tol selama liburan Nataru.

“Segmen Fungsional ini kami operasikan untuk melayani pengguna jalan agar perjalanan menjadi lebih lancar selama liburan Nataru mulai tanggal 23 Desember 2020 pukul 15.00 WIB sampai dengan tanggal 4 Januari 2021 pukul 18.00 WIB, sesuai dengan arahan kepala Badan Pengatur Jalan Tol Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat,” jelas Teddy Rosady dalam keterangan tertulis, Selasa (29/12/2020).

Teddy Rosady menghimbau agar para pengguna jalan saat melintas di Simpang Susun Tanjung Mulia tetap hati-hati dan terus membaca rambu-rambu petunjuk. Sebab, ada beberapa bagian yang mengalami penyempitan karena masih berlangsungnya proses penyelesaian proyek Simpang Susun Tanjung Mulia.

Untuk informasi lalu lintas dan keluhan dapat dapat menghubungi Call center 14080. (Rel)

 

(Medan)


Belum ada Komentar untuk "Dalam Sehari, Ada 5.125 Kendaraan Memanfaatkan Segmen Fungsional Seksi 1B Ruas Medan-Binjai"

Posting Komentar

Hingga Maret 2024, Realisasi Pembiayaan Turun Drastis Dibanding Tahun Lalu

Lensamedan – Menteri Keuangan Sri Mulyani menyampaikan, hingga akhir Maret 2024  realisasi pembiayaan terealisasi Rp104,7 triliun. Realisasi...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel