Netralitas Bawaslu Dipertanyakan, Ada Atribut Paslon Saat Sosialisasi


Lensamedan-Netralitas Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Binjai dipertanyakan pasalnya, atribut kampanye salah satu Pasangan Calon Walikota-Wakil Walikota terlihat di acara sosialisasi partisipasi masyarakat yang di gelar Bawaslu Kecamatan Binjai Utara di Gedung Rumah Gadang, Jalan H.Agus Salim, Kelurahan Jatinegara, Binjai Utara, Sabtu (29/8/2020).

Ketua Panwacam Binjai Utara, Usman mengatakan sebelum tidak mengetahui kalau ada atribut kampanye salah satu Pasangan Calon Walikota-Wakil Walikota pada saat acara sosialisasi partisipasi masyarakat.

" kalau ada tenda becak, yang atribut kampanye, sebelumnya saya tidak tau, setelah mendapat kabar ada atribut kampanye salah satu Pasangan Calon langsung saya suruh pigi," ucapnya.

Lebih lanjut, Usman menambah, dirinya terkejut ada atribut kampanye salah satu Pasangan Calon Walikota-Wakil Walikota yang terpasang di becak bermotor saat acara sosialisasi.

" Kalau kami tau tidak mungkin kami biarkan disitu sengaja. Saya kaget keluar dari kegiatan sosialisasi dan mempertanyakan becak milik siapa, penjaga parkir tidak mengetahui terus saya suruh tolong geser itu terus pergi," katanya.

Terkait hal itu, Ketua Bawaslu Binjai, Arie Nirwanto ketika dikonfirmasi mengatakan akan memanggil Panwaslu Kecamatan Binjai Utara.

"Kami akan menambil tindakan dan memanggil Panwaslu Kecamatan Binjai Utara untuk meminta keterangan perihal kejadian tersebut," pungkasnya.

(Binjai)

Belum ada Komentar untuk "Netralitas Bawaslu Dipertanyakan, Ada Atribut Paslon Saat Sosialisasi"

Posting Komentar

Sekretaris PW Al Washliyah Sumut Dukung Sikap Tegas Kapolres Belawan

Foto : Alim Nur Nasution (Sekretaris PW Al Wasliyah Sumut) LensaMedan - Sekretaris Pimpinan Wilayah Al Washliyah Sumatera Utara, Alim Nur Na...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel