Diterpa Angin Kencang dan Ombak, Sampan Becak Jaring Timbul Milik Warga Tenggelam di Perairan Batu Bara

LensaMedan - Angin kencang di lautan membuat satu kapal atau sampan becak di perairan laut Kabupaten Batu Bara tenggelam pada Minggu, 23 November 2025.

Dari informasi yang diterima Media LensaMedan.co.id sebanyak 10 orang ABK berlayar di perairan batu bara tepatnya di biruk putih.

Sekira pukul 16:00 Wib, sampan becak jaring timbul milik Toke Ismail dan Juragan Ridwan alias Romo diterpa angin serta ombak kuat hingga terbalik/tenggelam.

Ini nama dan alamat 10 ABK tersebut : 

1. Nama : Ridwan. Umur, 48 tahun. Alamat, Lingkungan VII, Kelurahan, Labuhan Ruku, Kecamatan Talawi. Kabupaten Batu Bara.

2.Nama : Muhammad Yunus. Umur, 63 tahun. Alamat, Lingkungan III, Labuhan Ruku, Kecamatan Talawi. Kabupaten Batu Bara.

3.Nama : Asnan. Umur, 54 tahun. Alamat, Lingkungan VII, Labuhan Ruku, Kecamatan Talawi. Kabupaten Batu Bara.

4.Nama : Khairuddin. Umur, 60 tahun. Alamat, Lingkungan VII, Labuhan Ruku, Kecamatan Talawi, Kabupaten Batu Bara.

5.Nama : Abdul Rahman. Umur, 23 tahun. Alamat, Lingkungan VII, Labuhan Ruku, Kecamatan Talawi, Kabupaten Batu Bara.

6.Nama : Irwansyah. Umur, 45 tahun. Alamat, Lingkungan VII, Labuhan Ruku,Kecamatan Talawi, Kabupaten Batu Bara.

7.Nama : Syamsuddin Alias Badur. Umur, 65 tahun. Alamat, Dusun III Desa Padang Genting, Kecamatan Talawi, Kabupaten Batu Bara.

8.Nama : Zainal alias Ajo. Umur, 78 tahun. 
Alamat, Lingkungan IV, Labuhan Ruku, Kecamatan Talawi, Kabupaten Batu Bara.

9.Nama : Muhammad Ridho, Umur, 17 tahun. Alamat, Lingkungan VII, Labuhan Ruku, Kecamatan Talawi, Kabupaten Batu Bara.

10.Nama : Mukhlis alias Ucok. Umur, 65 tahun. Alamat, Lingkungan III, Labuhan Ruku, Kecamatan Talawi, Kabupaten Batu Bara.

Dikonfirmasi kepada pemerintah setempat, Lurah Labuhan Ruku, Zainal membenar 10 orang tersebut menjadi korban.Namun 9 orang selamat dan 1 orang lagi masih dalam pencarian.

Disisi lain, Camat Talawi, H. Ilyas sekaligus Plt. Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Batu Bara mengatakan tim evakuasi BPBD akan terus mencari 1 orang korban sampan tenggelam dengan menyasar diperairan Tanjung Balai.

“Tadi malam hingga pukul 00:00 wib kita ke lokasi dan memang angin sangat kencang dan akan terus kita berupaya sekuat mungkin untuk menemukan korban,” tutur H. Ilyas, Senin (24/11).

Reporter : Reza

Belum ada Komentar untuk "Diterpa Angin Kencang dan Ombak, Sampan Becak Jaring Timbul Milik Warga Tenggelam di Perairan Batu Bara"

Posting Komentar

Diterpa Angin Kencang dan Ombak, Sampan Becak Jaring Timbul Milik Warga Tenggelam di Perairan Batu Bara

LensaMedan - Angin kencang di lautan membuat satu kapal atau sampan becak di perairan laut Kabupaten Batu Bara tenggelam pada Minggu, 23 No...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel