Terus Bertambah, Pasien Positif Covid-19 Capai 862 Orang

Lensmedan- Jumlah kasus Covid-19 di Sumatera Utara (Sumut) masih terus menunjukkan peningkatan. Bahkan, di hari ini, jumlah pasien yang dinyatakan positif Covid-19 mencapai 94 orang.

Juru Bicara Covid-19 dr. Whiko Irwan menyebutkan, penambahan ini merupakan tertinggi selama pandemi Covid menyebar di Sumut.

"Dengan penambahan 94 kasus baru ini, maka total jumlah pasien positif Covid-19 berdasar tes swab dengan PCR (Polymerase Chain Reaction) sudah tembus di 862 orang," ujar Whiko Irwan, Sabtu (13/6/2020).

Peningkatan juga terjadi pada jumlah pasien positif Covid-19 yang meninggal dunia. Pada hari ini, bertambah dua orang sehingga totalnya menjadi 60 orang.

"Sedangkan pasien yang dinyatakan sembuh dari virus Covid-19 masih sama dari hari sebelumnya yakni 204 orang," ujarnya.

Untuk pasien dalam pengawasan (PDP) yang saat ini dirawat di rumah sakit rujukan Covid-19 di Wilayah Sumatera Utara mengalami penurunan dari hari sebelumnya yakni 163 orang menjadi 161 orang.

"Untuk jumlah orang dalam pemantauan (ODP) Covid-19, bertambah dari hari sebelumnya berjumlah 420 orang menjadi 428 orang," pungkasnya.


(Medan)

Belum ada Komentar untuk "Terus Bertambah, Pasien Positif Covid-19 Capai 862 Orang"

Posting Komentar

Pj Gubernur Rayakan HUT ke-76 Provinsi Sumut Bersama PPKS

Lensamedan - Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut), Hassanudin, merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 Provinsi Sumut bersama Pemerl...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel