DPRD Medan Minta Pihak Terkait Berikan Solusi Penanganan Banjir Depan Pintu Tol Bandar Selamat


LensaMedan - DPRD Medan meminta pihak terkait dalam memberikan solusi penanganan banjir yang kerap terjadi di depan Pintu Tol Bandar Selamat Medan Tembung.

Hal itu disampaikan Wakil Ketua DPRD Kota Medan, Zulkarnaen saat menggelar pertemuan dengan sejumlah stakeholder guna membahas masalah banjir dan kemacetan di depan Pintu Tol Bandar Selamat.

Pada rapat yang dihadiri Kasatlantas Polrestabes Medan, Kadis Sumber Daya Air Bina Marga dan Bina Konstruksi (SDABMBK) Kota Medan, Dinas Perhubungan Kota Medan, dan Balai Besar Jalan Nasional (BBJN), Jasa Marga, dan pihak kecamatan serta kelurahan itu, Zulkarnaen meminta agar semua solusi yang sudah dibahas guna mengatasi masalah banjir dan kemacetan di depan Pintu Tol Bandar Selamat dapat segera dieksekusi.

"Saya minta supaya masalah kemacetan dan banjir ini segera dieksekusi dengan solusi-solusi yang sudah kita bahas," ujar Zulkarnaen saat memimpin pertemuan yang digelar di ruang Rapat Banmus DPRD Medan, Senin (14/4/2025).

Khusus untuk masalah kemacetan, Politisi Partai Gerindra itu meminta Dinas Perhubungan bersama Satlantas Polrestabes Kota Medan untuk segera melakukan perubahan arus lalu lintas.

"Rekayasa lalulintas ini bisa segera dieksekusi secepatnya. Jadi nanti kendaraan yang keluar dari pintu tol diarahkan ke kiri dulu sehingga tidak menumpuk di depan pintu tol," jelasnya.

Penanganan banjir, Zulkarnaen meminta agar Pemko Medan bisa segera membuat kolam pompa air untuk dapat segera mengatasi masalah banjir di depan Pintu Tol Bandar Selamat.

"Pihak kecamatan dan kelurahan, segera bantu Dinas SDABMBK dalam menyiapkan lahan yang akan dijadikan kolam untuk pembuangan air," katanya.

Zulkarnaen juga meminta kepada Dinas SDABMBK Kota Medan untuk segera memangkas pohon-pohon di badan jalan yang mengganggu arus lalu lintas. 

“Pihak Jasa Marga diharapkan untuk segera membenahi lampu-lampu jalan yang ada di sana,” tambahnya. 

(Medan)

Belum ada Komentar untuk "DPRD Medan Minta Pihak Terkait Berikan Solusi Penanganan Banjir Depan Pintu Tol Bandar Selamat"

Posting Komentar

Dorong Transformasi Sektor Pertambangan Dalam Negeri, Indosat Selenggarakan “Indonesia AI Day for Mining Industry"

LensaMedan – Melanjutkan komitmen untuk mendukung kedaulatan kecerdasan artifisial (AI) pada saat Indonesia Day yang digelar pada November 2...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel