Pimpinan Anak Cabang Ikatan Pemuda Karya Labuhan Deli Berbagi Nasi Kotak


Lensamedan -

Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pemuda Karya (IPK) Kecamatan Labuhan Deli, Kabupaten Deli Serdang, berbagi nasi kotak kepada masyarakat di kantor PAC IPK Labuhan Deli di Jalan Veteran Desa Helvetia, Jumat (20/012023).

Dalam berbagi nasi kotak di Jumat Barokah itu terlihat warga masyarakat yang melintas cukup antusias dalam menerima nasi kotak tersebut. Dari kalangan penarik betor, kaum ibu-ibu hingga ojol mengaku cukup senang terhadap kegiatan yang diprakarsai Agus Salim. 

Ketua PAC IPK Labuhan Deli Agus Salim mengatakan, kegiatan berbagi nasi kotak di Jumat Barokah ini rutin dilaksanakan dan akan terus digelar. Kali ini kita distribusikan sebanyak 200 nasi kotak, ucap Agus Salim.

Selanjutnya usai kegiatan ini juga akan dilaksanakan kegiatan gotong royong massal IPK Labuhan Deli bersama masyarakat Desa Helvetia dan Manunggal. 

Agus Salim menambahkan, kegiatan berbagi ini cukup mendapat respon positif dari warga masyarakat, sehingga menghilangkan cap negatif terhadap ormas kepemudaan. 

Terlihat dalam kegiatan tersebut tokoh masyarakat Labuhan Deli Batara Lubis serta sekretaris IPK Labuhan Deli Dedi Irnawan. (*)

Belum ada Komentar untuk "Pimpinan Anak Cabang Ikatan Pemuda Karya Labuhan Deli Berbagi Nasi Kotak"

Posting Komentar

Tangani 221 Kejadian Bencana di Sumatera Utara, Polri Kerahkan 1.030 Personel

Personel Polri membersihkan material longsor. Untuk membantu penanganan 221 bencana di Sumut, Polri kerahkan 1.030 personel.lensamedan-ist  ...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel