Sabtu Sore, Gunung Sinabung Kembali Erupsi


Lensamedan-Setelah sempat erupsi pada Sabtu (8/8) dini hari tadi, Gunung Sinabung kembali erupsi pada Sabtu (8/8/2020) sore, sekitar pukul 17.18 Wib. Erupsi Gunung Sinabung tersebut, mengeluarkan abu vulkanik setinggi kurang lebih 1.000 meter. 

Salah seorang petugas Pos Pengamatan Gunungapi Sinabung, Armen Putra membenarkan peristiwa itu saat dikonfirmasi awak media.

"Benar, Sabtu sore erupsi kembali dengan ketinggian kolom kurang lebih 1.000 meter," kata Armen, Sabtu (8/8) sore. 

Armen menjelaskan bahwa untuk kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas sedang hingga tebal dan ke arah timur dan tenggara. 

"Terekam di seismogram bahwa erupsi ini dengan amplitudo maksimum 60 mm dan durasi lebih kurang 36 menit 23 detik," jelas Armen.

Seperti diketahui sebelumnya, Gunung Sinabung yang sudah lama diam, kembali erupsi dengan ketinggian kolom hampir 2000 meter, pada Sabtu (8/8) dinihari, sekitar pukul 01.58 WIb. Abu vulkanik sempat menyelimuti beberapa kecamatan di Kabupaten Karo. 

Berdasarkan data dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Karo melaporkan bahwa tidak ada korban saat proses evakuasi warga. BPBD Kabupaten Karo juga menginformasikan bahwa saat terjadi erupsi, cuaca sedang gerimis sehingga abu tidak mengganggu aktivitas warga. 

(Karo)

Belum ada Komentar untuk "Sabtu Sore, Gunung Sinabung Kembali Erupsi"

Posting Komentar

Pasca Kenaikan Bunga Acuan BI, IHSG dan Rupiah Kembali Melemah

Lensamedan - Usai Bank Indonesia (BI) mengeluarkan kebijakan menaikkan bunga acuan sebesar 25 basis poin, pasar keuangan akan kembali fokus ...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel