Pemprov Sumut Siapkan Alat Tes Cepat Di 5 Kabupaten Untuk TKI Asal Malaysia


Lensamedan- Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Sumut) telah menyiapkan tempat untuk para Tenaga Kerja Indonesia (TKI) asal Sumut yang terpaksa meninggalkan Malaysia setelah diberlakukanya Lockdown oleh pemerintah Malaysia hingga 14 April 2020.

Gubernur Edy Rahmayadi mengatakan, pihaknya telah menyiagakan lima kabupaten di Sumut yang telah menyiapkan alat tes cepat untuk TKI yang didominasi tak memiliki dokumen lengkap sebagai pekerja di Malaysia. 

"Sudah kita siapkan khususnya TKI dari negeri jiran Malaysia. Kita tahu 4.646 TKI saat ini melalui pintu-pintu tikus. Ada lima kabupaten yang sudah kami siapkan dan kita fasilitasi dengan rapid test. Kita lakukan tes awal kepada saudara-saudara yang bekerja di luar (Malaysia)," kata Edy Rahmayadi seusai penyemprotan disinfektan di Kota Medan, Selasa (31/3/2020).

Menurut Edy, bahwa apabila ada TKI yang dicurigai mengalami gelaja virus Corona bakal menjalani isolasi. Saat ini belum ada ditemukan TKI yang kembali dari Malaysia terinfeksi virus Corona. 

"Sampai kita siapkan nanti isolasinya di Medan ini," ucapnya. 

Selain itu, Edy juga meminta agar masyarakat di Sumut tetap mematuhi imbauan dari pemerintah setempat terkait dengan pencegahan virus corona. Terutama menjalani physical distancing di tengah wabah corona. 

"Kalau harus keluar lakukan tadi ya jauhi keramaian, menjaga kebersihan membersihkan tangan. Lalu, membersihkan pakaian sebelum kumpul kembali kepada keluarga. Lakukan ini kalau kita bersama-sama, mampu kita mengatasi wabah yang mengerikan ini," tegas Gubsu.


(Medan)

Belum ada Komentar untuk "Pemprov Sumut Siapkan Alat Tes Cepat Di 5 Kabupaten Untuk TKI Asal Malaysia"

Posting Komentar

Pasca Kenaikan Bunga Acuan BI, IHSG dan Rupiah Kembali Melemah

Lensamedan - Usai Bank Indonesia (BI) mengeluarkan kebijakan menaikkan bunga acuan sebesar 25 basis poin, pasar keuangan akan kembali fokus ...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel