Dua Pelaku Jambret Babak Belur Dihajar Massa
Lensamedan-Dua orang pelaku pencurian dengan kekerasan ditangkap petugas kepolisian dari Polsek Medan Area di Jalan Bromo, Senin (16/3) malam.
Kedua pelaku tersebut berinisial DR (24) dan MRAK (22), dimana kedua nya merupakan warga Jalan Besar Deli Tua, Gang Sedia, Kelurahan Medai Durian, Kecamatan Deli Tua, Deli Serdang.
Kapolsek Medan Area, Kompol Faidir Chaniago mengatakan bahwa penangkapan itu adalah berawal dari laporan masyarakat yang berhasil menangkap dua orang pelaku penjambretan di Jalan Bromo tepatnya di simpang Jalan Perjuangan.
"Keduanya kedapatan mejambret sebuah handphone dari tangan korbannya bernama Salvani Alfitri Pane (17). Pada saat kejadian, korban bersama dengan kawannya sedang mengendarai sepeda motor dan melintas di Jalan Bromo," kata Faidir, Selasa (17/3/2020).
Para pelaku sempat merampas handphone korban. Korban yang mengetahui hal tersebut mencoba mempertahankan handphone miliknya. Akibatnya, korban terjatuh dari sepeda motor yang dikenderainya.
"Melihat korban nya jatuh, kemudian pelaku mengambil sepeda motor korban," jelas Faidir.
Korban yanh melihat sepeda motor diambil pelaku, langsung berteriak minta tolong. Ternyata, teriakan korban terdengar warga sekitar dan langsung mengejar pelaku dan berhasil menangkapnya.
"Setelah ditangkap, tak ayal lagi pelaku pun menjadi bulan-bulanan warga," ungkap Faidir.
Petugas yang mendapat informasi tersebut, langsung menuju lokasi dan mengamankan kedua pelaku dari amukan massa.
"Guna menghindari hal hal yang tidak diinginkan, pelaku langsung kita boyong ke Polsek Medan Area," tutur Faidir.
Dari tangan kedua pelaku, petugas mengamankan barang bukti berupa satu unit handphone dan sepeda motor Honda Vario warna merah dengan nomor polisi BK 6833 AIR.
Untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya, kedua pelaku penjambretan tersebut terpaksa mendekam dalam sel tahanan Polsek Medan Area.
"Saat ini kedua pelaku masih menjalani pemeriksaan oleh petugas," tutup Faidir.
(Medan)
Belum ada Komentar untuk "Dua Pelaku Jambret Babak Belur Dihajar Massa"
Posting Komentar