PLN Siap Amankan Pasokan Listrik Untuk Kebutuhan Natal Dan Tahun Baru



Lensamedan-PT PLN Unit Induk Wilayah Sumatera Utara memastikan keandalan pasokan listrik selama masa perayaan natal 2019 dan tahun baru 2020. 

Keandalan pasokan listrik terutama untuk menjamin kelancaran arus listrik ke 720 gereja yang ada di Sumatera Utara.

General Manager PT PLN Persero UIW Sumut, M Irwansyah Putra mengatakan, untuk memastikan keandalan tersebut, pihaknya menyiapkan 256 posko yang melibatkan 2735 personil, 156 genset dan 46 unit gardu bergerak untuk mensupport penyulang.

"Ada 2.735 personil yang kita siapkan dimana 44 personil PDKB yang mampu bekerja di dalam keadaan bertekanan, sehingga tidak perlu dilakukan pemadaman ketika ada gangguan," kata Irwansyah dalam temu pers “Kehandalan Kelistrikan Sumatera utara menyambut Natal dan Tahun Baru’ di Medan, Sabtu (14/12).

Irwansyah Putra menyebutkan, saat ini pihaknya tidak lagi melakukan perawatan pembangkit, sehingga tidak akan ada lagi pemadaman karena pemeliharaan. Jadi jika terjadi pemadaman, maka itu karena gangguan alam.

“jadi sejak akhir lebaran lalu, kami sudah melakukan pemeliharaan, jadi tidak perlu dilakukan pemadaman. Tetapi , kalau pun ada pemadaman, kami pastikan itu karena kondisi gangguan alam, dan petugas kita sudah siaga mengatasinya,” ujarnya didampingi Senior Manager Distribusi PLN UIW Sumut, Taufik Hidayat, Manager Komunikasi PLN Wilayah Sumut, Rudy Artono.

Senior Manager Distribusi PLN UIW Sumut, Taufik Hidayat menambahkan, biasanya pada saat libur hari besar, beban puncak selalu mengalami penurunan. Bahkan tak jarang mereka harus mematikan mesin pembangkit karena pasokan yang berlebih.

"Kebutuhan listrik pada saat beban puncak di hari besar justru mengalami penurunan. Tak jarang kita malah matikan mesin pembangkit," kata Taufik.


Taufik Hidayat melanjutkan, selain menyiagakan personil, mereka juga menyiapkan berbagai fasilitas pendukung untuk memastikan penanganan gangguan kelistrikan akibat kondisi alam. Hal ini juga untuk mendukung kegiatan Natal 2019 yang dipastikan akan membuat permintaan daya semakin besar.

“Ada sekitar 427 penyulang yang melayani pelanggan di Sumatera Utara. Dan kita masih memiliki cadangan sekitar 400 MW hingga 500 MW. Jadi dari sisi ketersediaan itu sangat mencukupi sekalipun pada kondisi beban puncak,” tutupnya. 

(Medan/Jul)

Belum ada Komentar untuk "PLN Siap Amankan Pasokan Listrik Untuk Kebutuhan Natal Dan Tahun Baru"

Posting Komentar

Mobil Kapolres Diserang Massa, Wakil Ketua DPRD Medan Dukung Kepolisian Tindak Tegas Aksi Tawuran di Belawan

LensaMedan - Wakil Ketua DPRD Medan, Hadi Suhendra mendukung langkah tegas Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Oloan Siahaan yang melakukan tin...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel